Selasa, 12 Desember 2017

KELEBIHAN DAN KEKURANGAN



PERMAINAN MEDIA ULAR TANGGA


Kelebihan dari Permainan Media Ular Tangga yaitu sebagai berikut:

1). Media Permainan ular tangga dapat dipergunakan didalam kegitan belajar mengajar karena kegitan ini menyenangkan sehingga siswa tertarik untuk belajar sambil bermain.
2). Dapat digunakan untuk semua mata pelajaran dan jenjang pendidikan lainnya.
3). Penggunaan media permainan ular tangga dapat dilakukan baik didalam kelas maupun diluar kelas.
4).  Media ular tangga ini sangat efektif untuk mengulang(review) pelajaran yag telah diberikan.
5). Media ini sangat praktis dan ekonomis serta mudah dimainkan.
6). Dapat meningkatkan antusias siswa dalam menggunkan media pembelajaran ini.
7). Siswa dapat menjawab pertanyaan ini dengan sungguh- sungguh apabila mereka berhenti di kotak pertanyaan.
8). Media ini sangat disenangi oleh murid karena banyak terdapat gambar yang menarik dan full colour.
9).  Pada permainan ini mampu melatih sikap siswa untuk mengantri dalam memulai pengocokan/permainan.
10). Melatih kognitif siswa saat menjumlahkan mata ular saat dadu keluar. 
11). Melatih kerjasama (kelompok). 
12). Memotivasi siswa agar terus belajar karena belajar adalah hal yang menyenangkan dan mengasyikan, bukan lagi sesuatu yang hanya harus terpaku pada lembaran-lembaran soal ulangan.
Kekurangan dari Permainan Media Ular Tangga yaitu sebagai berikut: 
1) Penggunaan media permainan ular tangga memerlukan banyak waktu untuk menjelaskan kepada siswa. 
2). Kurangnya pemahaman aturan permainan oleh anak dapat menimbulkan kericuhan.
3). Bagi anak yang tidak menguasai materi dengan baik akan mengalami kesulitan dalam bermain.
4). Membutuhkan persiapan yang matang agar menyesuaikan konsep materi dan kegiatan pembelajaran 
5). Jika terdapat siswa yang cenderung cepat bosan maka ia akan kehilangan minat untuk bermain. 
6).  Permainan ular tangga tidak dapat mengembangkan semua materi pembelajaran. 
7). Jika siswa turun tangga maka kemungkinan mendapatkan jenis soal yang sama. 
8). Dimungkinkan menimbulkan kejenuhan karena banyaknya pertanyaan yang akan ditemui siswa. 
9). Akan menimbulkan kejenuhan pada siswa yang menunggu giliran permainan. 
10). Keadaan kurang terkontrol akibat kurangnya pengawasan guru dalam proses permainan. 
11). Tanpa pengawasan yang intensif dari guru, siswa dapat mudah terjebak dalam permainan ular tangganya saja tanpa bisa menyerap nilai-nilai atau tujuan digunakan media pembelajaran ini. 
12). Media ini tidak cocok digunakan untuk kelas dengan jumlah siswa yang besar.


 

KELEBIHAN DAN KEKURANGAN

PERMAINAN MEDIA ULAR TANGGA Kelebihan dari Permainan Media Ular Tangga yaitu sebagai berikut: 1). Media Permainan ular tangga dapat d...